Gabungan Polsek Tenga & Sinonsayang Gelar Razia di perbatasan Minsel - Bolmong
Humas Sek Tenga…
Guna menciptakan kondisi yang aman dan nyaman diwilayah perbatasan Minsel dan Bolmong, Polsek Tenga dan Sinonsayang melaksanakan kegiatan Operasi Cipta Kondisi (Ops Cipkon) Wilayah Perbatasan tepatnya di jembatan desa durian yang dipimpin langsung oleh Wakapolsek Tenga Ipda Welly Lomban, Sabtu (30/03/2019) malam.
Sebelum melaksanakan tugas, Kapolsek Sinonsayang Iptu Mulyadi Lontaan terlebih dahulu memimpin apel untuk memberikan arahan serta memimpin doa untuk kelancaran dalam pelaksanaan tugas.
Kapolsek Tenga Iptu Ronald Mawuntu melalui Wakapolsek Ipda Welly Lomban mengatakan bahwa dalam Operasi Cipta Kondisi yang dilakukan ini adalah sebagai langkah preventif untuk pencegahan dan mengantisipasi gangguan kamtibmas maupun tindak kejahatan lainnya.
Ada pun yang menjadi beberapa sasaran Ops Cipkon yakni Miras,sajam, ranmor dan anak anak muda yang nongkrong di jalan atau warung-warung malam serta berbagai bentuk penyakit masyarakat lainnya.
“Kita lakukan pemeriksaan terhadap orang, barang maupun kendaraan kepada para pengguna jalan serta memberikan himbauan kepada anak-anak muda yang nongkrong dipinggir jalan.”ujar Wakapolsek.
Disampaikan Wakapolsek selama pelaksanaan berjalan aman, lancar dan kondusif. Tidak ditemukan pelanggaran yang menonjol.
“Kita berharap dengan dilakukan cipkon secara rutin dapat menciptakan situasi kamtibmas di wilayah hukum kami kondusif.”terang Wakapolsek
Komentar
Posting Komentar